Persalinan Prematur

Gambar Artikel
Persalinan Prematur

Dikutip dari buku yang berjudul Happy Hamil Happy Mom karya Bidan Kartini.SKM

Saya yakin Anda sering mendengar bayi dengan lahir prematur. Ini sering terjadi karena beberapa hal. Bagi yang belum tahu bayi prematur itu apa, saya sedikit jelaskan di sini. Bayi lahir prematur adalah bayi yang lahir lebih cepat dari waktunya. Belum diketahui faktor penyebab yang pasti, namun ada beberapa faktor disebabkan oleh kondisi ibu, diantaranya:

  • Ibu mengidap penyakit diabetes
  • Ibu hamil mengalami obesitas
  • Ibu hamil perokok
  • Ibu hamil mengalami hipertensi
  • Ibu hamil menderita infeksi saluran kemih
  • Kondisi darurat medis seperti plasenta dan infeksi plasenta.

Sist, karena lahair dengan tidak normal alias lebih cepat dari seharusnya, maka ada kondisi dimana si bayi sering kali memiliki organ tubuh yang belum sempurna. Karena belum sempurnanya ini maka si bayi membutuhkan perawatan intensif. Bahkan jika memang diperlukan, ia harus dirawat di NICU.

Walaupun suasananya memsihkan bayi dan ibu, tak perlu sedih, bayi sedang berada di incubator agar suhu tubuhnya tetap stabil karena organ tubuh belum bisa berfungsi dengan normal dan juga agar tidak terjadi infeksi. Bukan apa-apa, bayi prematur ini mempunyai daya tahan tubuh yang lebih lemah dibandingkan yang lahir dengan jangka waktu normal. Jadi memang sudah seharusnya dirawat secara intensif.

Bagi beberapa ibu yang melahirkan dengan prematur, ada masa saat ia begitu khawatir terhadap bayinya. Tenang saja Sist, hal yang harus dilakukan justru adalah menjaga ketenangan diri. Tenang dan sabar saja. Insya Allah si kecil akan tetap sehat. Biasakan untuk menanamkan dalam diri pikiran-pikiran positif, ya. Semakin berpikir negatif semakin sulitlah kondisi kita. Ini penting ya, Sist.

Berita Terbaru

Gambar Artikel

Manfaat USG

22 Juli 2024
Gambar Artikel

Persalinan Prematur

30 April 2024
Gambar Artikel

Hamil Anggur

23 April 2024


List Kategori

  • Hypnobirthing
  • Trimester 1
  • Trimester 2
  • Trimester 3
  • Nifas dan Menyusui
  • Fase kehamilan
  • Tahapan persalinan
  • Setelah persalinan


List Kelas

  • Trimester 1 (1-3 bulan)
  • Trimester 2 (4-6 bulan)
  • Trimester 3 (7-9 bulan)
  • Nifas dan Menyusui